6. Bergaul Dengan Teman-Teman Yang Tepat
Tidak ada salahnya berteman dengan siapapun. Namun jika Anda benar-benar ingin mewujudkan impian Anda, mulailah menemukan teman-teman yang mau mendukung Anda. Pasalnya, jika tidak cermat, Anda akan menemukan teman-teman yang bersikap negatif terhadap impian Anda. "Ngeblog bisa dapet duit jutaan itu bohong!"
Kunci: Jika Anda ingin mendapatkan kesuksesan di dunia blogging, mulailah dengan bergaul dengan teman-teman yang tepat.
Tips Praktis:
- Bergabunglah dengan forum-forum online yang berkaitan dengan niche blog Anda
- Bangun networking dengan memanfaatkan Facebook, LinkedIn, Twitter dan MyBlogLog
- Ikuti acara-acara offline yang berkaitan dengan niche blog Anda
7. Bersiaplah Untuk Mengalami Kenaikan-Penurunan
Saya pribadi percaya bahwa make money from blogging adalah bisnis. Dan seperti layaknya kebanyakan bisnis yang lain, dalam dunia blogging pun selalu ada siklus kenaikan dan penurunan. Jangan kaget jika penghasilan Anda dari aktivitas blogging TIDAK TETAP.
Kunci: Jika Anda ingin mendapatkan kesuksesan di dunia blogging, bersiaplah untuk mengalami gelombang naik-turunnya siklus blogging.
Tips Praktis:
- Evaluasilah traffic Anda dan temukan siklus naik-turun di blog Anda
- Tulislah scheduled posts (posting terjadwal) pada waktu-waktu ketika traffic menurun
- Diferensiasikanlah berbagai cara monetisasi untuk blog Anda (misalnya PPC dan affiliasi, paid review dan PPC, TLA dan iklan mandiri)
8. Disiplin Terhadap Diri Sendiri
Saya pribadi percaya bahwa setiap blogger sukses PASTI memiliki disiplin diri yang luar biasa. Kualitas disiplin diri inilah yang membedakan Darren Rowse, Jeremy "Shoemoney" Schoemaker dan John Chow dengan kebanyakan blogger lainnya.
Kunci: Jika Anda ingin mendapatkan kesuksesan di dunia blogging, mulailah dengan membangun kualitas disiplin terhadap diri sendiri.
Tips Praktis:
- Buatlah jadwal untuk menulis minimal 3 kali seminggu di blog Anda dan TEPATILAH!
- Periksa target blog Anda dan PASTIKAN Anda melakukan tugas Anda
- Buatlah agenda aktivitas harian untuk blog Anda dan PASTIKAN Anda menyelesaikannya.
9. Sabar dan Persisten
Sikap mental terakhir yang tidak kalah pentingnya jika Anda ingin meraih kesuksesan di dunia blogging adalah sabar dan persisten. Banyak blogger yang terlalu tergesa-gesa dan segera ingin meraih impian mereka ketika menekuni aktivitas blogging.
Kunci: Jika Anda ingin mendapatkan kesuksesan di dunia blogging, kembangkanlah kemampuan bersabar dan persisten.
Tips Praktis:- Catatlah kemunduran yang dialami blog Anda di bulan ini dan analisislah penyebabnya
- Tentukan batas waktu kesuksesan untuk blog Anda (misalnya 5 tahun atau 10 tahun)
- Apapun yang terjadi dengan blog Anda, ingatlah dua hal ini: SABAR dan PERSISTEN
Pemesanan !!!
untuk anda yang tertarik dengan produk pabrik web silahkan isi form pemesanan disini klik!!!
9 Sikap Mental Blogger Sukses Yang WAJIB Anda Miliki (2)
your web designer, Rabu, Agustus 26, 2009
Label:
Internet marketing
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Jenuh dan bosan kalau awal jadi blogger,karena belum pernah gajian.
Artikel mantap betul. Saya akan coba. Semoga sukses gan..